Ulasan Pembahasan Mendalam Tentang Debit Matematika -Kunci Jawaban + Kisi-kisi

Pembahasan Mendalam Tentang Debit Matematika - Selamat pagi adik - adikku semua. Jumpa lagi nih dengan ilmu sains online. Hari ini, kita akan membahas materi yang mungkn cukup bermanfaat bagi kalian semua. Mau tahu materi yang akan kita bahas pada hari ini? Ikuti terus ilmu sains online ya. Materi yang akan kita bahas pada hari ini adalah Pembahasan dan Contoh Soal Mengenai Debit Matematika. Ada yang sudah pernah membaca mengenai debit sebelumnya? Jika belum, simak saja materi lengkapnya berikut ini.

Pembahasan Mendalam Tentang Debit Matematika Google Image - Pembahasan Mendalam Tentang Debit Matematika

Pengertian Debit matematika. Debit Merupakan banyaknya air yang mengalir pada suatu bejana dalam satuan waktu. Jika kita bicara mengenai debit, maka erat kaitannya dengan volume dan waktu. Karena biasanya debit ini digunakan untuk mencari volume air yang mengalir dalam satuan waktu tertentu. Ada yang sudah tahu rumus debit? Jika belum, simak saja materi berikut ini. Kita akan membahas tuntas mengenai Debit.

Pengertian Debit Matematika 

Untuk mengetahui pengertian secara mendalam mengenai debit air, Kita perlu mendalami ilustrasi berikut ini:

Pada suatu kolam yang keadaanya kosong atau tidak terisi air. Kolam tersebut kemudian diisi air sebanyak 0,8 L/detik. 

Dari ilustrasi diatas, sudah jelas bahwa:

Pengertian debit adalah Banyaknya Suatu zat cair yang mengalir dalam satuan waktu tertentu. Biasanya satuan debit yang digunakan adalah L/detik atau juga Meter kubik per detik (m^3/detik). Untuk mendalami materi ini, simaklah rumus yang digunakan untuk mencari nilai debit berikut ini.

Rumus Cara Menghitung Satuan Debit Matematika

Ilmu sains online ada tips and trik nih bagi kalian semua agar selalu ingat dengan rumus cara menghitung debit air. Tips and triknya adalah ingat saja satuan dari debit itu sendiri, dimana satuannya adalah L/detik, oleh karena itu Rumusnya adalah:

Rumus Menghitung Debit air:

Debit = Volume air/waktu

jika ingin tahu pembahasan mendalam tentang Rumus Debit, simaklah Contoh Soal berikut ini:

Contoh Soal 1

Sebuah kolam yang berbentuk persegi panjang, memiliki ukuran sebagai berikut. Panjang kolam adalah 5m, lebar kolam 3m, dan kedalamannya adalah 1,5m. Kolam tersebut akan terisi penuh dalam waktu 35menit. Maka berapakah debit air kolam tersebut?

Jawab

Diketahui ukuran kolam:

P = 5m L = 3m T = 1,5m waktu = 35 menit

maka volume kolam adalah:

V = P x L x T V = 5 x 3 x 1,5 V = 22,5m^3

Jadi Debit airnya adalah:

Debit = Volume / waktu Debit = 22,5m^3 / 35 menit Debit = 0,64m^3/menit.

Contoh Soal 2

Sebuah aquarium memiliki volume sebanyak 54.000L. Untuk mengisi aquarium tersebut, diperlukan debit sebesar 25L/detik. Berapakah waktu yang diperlukan sampai aquarium tersebut terisi penuh?

jawab

Debit = V/waktu Waktu = V/debit Waktu = 54.000L/25L/detik Waktu = 2.160 detik atau 0,6 jam.

Jadi, waktu yang diperlukan agar aquarium terisi penuh adalah 0,6jam.

Pembahasan Mendalam Tentang Debit Matematika - Sekian Pembahasan mengenai Materi mendalam tentang debit matematika. Mudah bukan untuk memahami materi diatas. Kalian harus banyak mengerjakan contoh soal agar dapat memahami materi nya. Ilmu sains online pamit dulu ya. jumpa lagi dengan pembahasan yang baru yang membantu kalian dalam hal memahami materi dan contoh soal tentunya. Terimakasih.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Ulasan Pembahasan Mendalam Tentang Debit Matematika -Kunci Jawaban + Kisi-kisi"

Post a Comment